Home » , » Tujuan Dan Manfaat Organisasi HIPMAKADEJA

Tujuan Dan Manfaat Organisasi HIPMAKADEJA

Written By Unknown on Senin, 26 Maret 2012 | 05.05

Tujuan Dan Manfaat Organisasi HIPMAKADEJA


             A. Tujuan

Tujuan dari HIPMAKADEJA Keuskupan Jayapura Sta. Theresa Avila Jawa Timur adalah :
1. Sebagai wadah untuk menumbuhkan dan meningkatkan keimanan kristiani bagi pelajar mahasiswa Katolik Dekenat jayawijaya keuskupan Jayapura Se-Jawa Timur.
2.  Sebagai wadah untuk membentuk manusia  yang bermoral dan bermental baik, bertanggungjawab, berwibawa, mandiri serta demokratis di tengah-tengah pelajar dan mahasiswa Papua lainnya di Jawa Timur.
3. Sebagai wadah untuk mendorong dan mendukung proses belajar bagi pelajar mahasiswa Katolik Dekenat Jayawijaya keuskupan Jayapura Se-Jawa Timur untuk berprestasi dan meraih sukses dalam proses belajarnya maupun dalam pengembangan kreaktifitas.
4. Menjembatani aspirasi pelajar mahasiswa Katolik Dekenat Jayawijaya se-Jawa Timur dengan Paroki-paroki di Dekenat Jayawijaya Keuskupan Jayapura dalam memecahkan masalah- masalah yang dihadapi dalam proses belajar mengajar di bangku study maupun memberikan solusi bagi masalah-masalah dalam penggembalaan di paroki-paroki Dekenat Jayawijaya Keuskupan Jayapura. 

            B. Manfaat

Manfaat dari HIPMAKADEJA Keuskupan Jayapura Sta. Theresa Avila Jawa Timur adalah :
1.        Selama di kota study Jawa Timur
·   Menjadikan setiap anggota HIPMAKADEJA Keuskupan Jayapura Sta. Theresa Avila Jawa Timur sebagai teladan hidup bagi pelajar dan mahasiswa Papua lainnya.
·          
    Membentuk anggota HIPMAKADEJA Keuskupan Jayapura Sta. Theresa Avila Jawa Timur pemimpin yang berjiwa pelayan dengan intelegtual dan mental, moral yang baik.
·         
   Menjadi sarana komunikasi antar keuskupan Jayapura dan Keuskupan –keuskupan di Jawa Timur dan sekaligus mengambil bagian dalam kegiatan-kegitan gerejani setiap paroki di Keuskupan Jawa Timur.
2.        Setelah kembali ke Dekenat Jayawijaya Keuskupan Jayapura Papua
·   Menjadikan setiap anggota HIPMAKADEJA Keuskupan Jayapura Sta. Theresa Avila Jawa Timur sebagai terang dalam kehidupan pribadi dan keluarganya. 

·   Membentuk anggota HIPMAKADEJA Keuskupan Jayapura Sta. Theresa Avila Jawa Timur menjadi pelayan dalam kegiatan stasi/kring, paroki di Dekenat Jayawijaya khususnya dan keuskupan Jayapura umumnya.
Share this article :


Links Anda Disamping Kiri Warna Orange

Blogger Tips and TricksLatest Tips And TricksBlogger Tricks